Prediksinya Bola ~ Kalian pasti tahu kan klub London utara yang mempunyai ciri-ciri jersey
home warna merah dan dijuluki the young guns karena selalu sukses
menghadirkan pemain-pemain muda yang berbakat dan berkualitas, yakk
betul sekali yang saya maksut adalah arsenal , inilah 7 fakta menarik
tentang klub Arsenal :
1. Arsenal mencetak rekor 49 kali
tidak terkalahkan di Liga Primer dari Mei 2003 sampai November 2004, 38
kali diantaranya terjadi pada musim 2003/04 saat mereka menjadi juara
liga. Rekor sebelumnya dibuat Nottingham Forest dengan 42 pertandingan
tak terkalahkan, dan itu terjadi di musim 1888/89! Sulit rasanya
menyamai atau menumbangkan rekor tersebut dalam waktu dekat.
2.
Arsenal memastikan gelar juara Liga Primer musim 1988/89 setelah
mengalahkan Liverpool 2-0 di Anfield. Gol kemenangan dicetak Michael
Thomas di menit ke-90. Uniknya, Thomas hijrah ke Liverpool pada tahun
1991. Keberhasilan Arsenal meraih gelar secara dramatis itulah yang
mengilhami novel Fever Pitch.
3. Kiprah Arsenal pada dekade
1980-an menjadi inspirasi novel laris Fever Pitch yang ditulis novelis
terkenal, Nick Hornby. Buku tersebut bahkan dibuat film layar lebar, ada
versi Inggris dan Amerika (Hollywood).
4. Film pertama bertema
sepakbola adalah The Arsenal Stadium Mistery (1939). Fokus utamanya
tentu tentang Arsenal yang dibalut dengan cerita fiksi mengenai
kecurangan dalam sepakbola. Beberapa pemain Arsenal ikut bermain sebagai
figuran di film itu.
5. Nama Arsenal selalu disebut-sebut
sebagai bagian dari budaya sepakbola Inggris. Diantaranya, pada 22
Januari 1927, pertandingan Arsenal melawan Sheffield United adalah
pertandingan pertama di kompetisi Inggris yang disiarkan live melalui
radio. Lalu, pada 16 September 1937, pertandingan pertama yang disiarkan
langsung di televisi adalah pertandingan eksebisi antara tim utama
Arsenal melawan tim cadangan Arsenal.
6. Arsenal didirikan pada
1886 dengan nama Dial Square, lalu diubah menjadi Royal Arsenal. Setelah
menjadi klub profesional pada 1891, nama klub diubah lagi menjadi
Woolwich Arsenal. Pada 1913, mereka bermarkas di stadion Highbury, dan
setahun kemudian nama Woolwich dihapus sehingga nama Arsenal dipakai
sampai sekarang.
7. arsenal merupakan klub pertama di dunia yang
mempelopori penggunaan no. punggung dalam sejarah sepakbola pada tanggal
25 Agustus 1928, bersama Chelsea menorehkan nomor punggung di baju
mereka saat bertanding melawan Sheffield Wednesday serta Swansea Town di
hari yang sama.
Related Posts :