1.David Eric Hirst
Dengan kemampuan menghasilkan tendangan dengan laju bola hingga 183 km/jam, pemain kelahiran 7 Desember 1967 ini adalah pemilik tendangan terkencang di jagad sepak bola. Pemecahan rekor ini dilakukannya saat bermain untuk klub Sheffield Wednesday di tahun 1996. Kalau dipikir-pikir, tingkat kecepatan laju bola yang dihasilkan tendangan Hirst hampir menyamai kecepatan maksimum kendaraan bermotor roda empat.
2.David Beckham
Legenda dunia sepak bola ini pernah sekali waktu berhasil melambungkan si kulit bundar hingga kecepatan 157 km/jam. Tepatnya saat ia masih membela Manchester United, dan sedang melawan Chelsea pada 22 Februari 1997. Sampai saat ini, itulah tendangan terkencang yang pernah dihasilkan oleh pemain yang memiliki banyak penggemar perempuan ini.
3.David Trezeguet
Striker tim nasional Perancis ini adalah salah satu pemain depan yang disegani. Kemampuannya menghasilkan gol dengan tendangan keras membuatnya mendapat julukan Trezegol. Pada 19 Maret 1998, ia yang saat itu membela Monaco pada pertandingan melawan Manchester United mencetak rekor kecepatan tendangan hingga 155 km/jam.
4.Richie Humpreys
Satu lagi pemain Sheffield Wednesday yang masuk dalam daftar ini. Humpreys menorehkan sejarah saat timnya bertanding melawan Aston Villa pada 17 Agustus 1996. Di pertandingan tersebut, Humpreys melesakkan satu gol dengan kecepatan bola hingga 154 km/jam.
5.Matthew Le Tissier
Legenda di klub Southampton ini mencatatkan tendangan kerasnya satu tahun setelah Humpreys melakukannya. Tanggal 18 Januari 1997, Southampton berhadapan dalam pertandingan alot dengan Newcastle United pada ajang Liga Primer Inggris. Le Tissier melakukan tendangan voli yang lantas menerobos gawang lawan dengan kecepatan hingga 140 km/jam.
6.Alan Shearer
Pemain yang namanya melambung saat pagelaran Piala Eropa 1996 ini memiliki kemampuan tendangan bebas yang keras dan bergerak lurus menghujani gawang lawan. Legenda hidup Newcastle United ini mencatat rekornya saat menghadapi Everton pada 1 Desember 2002. Saat itu Shearer menendang bola hingga mencapai kecepatan 138 km/jam.
7.Roberto Carlos
Inilah salah satu pemain yang diketahui oleh orang banyak memiliki tendangan super keras. Saat membela Brasil melawan Perancis pada 3 Juni 1997, pemain kidal ini mampu menghasilkan tendangan 137 km/jam. Selain memiliki tendangan yang keras, pria ini juga memiliki keunggulan dalam hal akurasi tendangan bebas yang bergerak melengkung.
8.Hugo Almeida
Tanggal 1 November 2005 jadi momen menggembirakan bagi Almedia. Saat itu, ia membela Porto yang sedang berhadapan dengan Inter Milan. Pemain asal Portugal ini mengirimkan bola berkecepatan 136 km/jam ke arah gawang lawan dari jarak 32 meter!
9.Tugay Kerimoglu
Banyak orang menyebutnya sebagai legenda sepak bola Turki. Pemain yang pensiun di tahun 2003 ini pernah membela Blackburn Rovers. Saat klubnya tersebut berhadapan dengan Southampton pada tanggal 3 November 2001, Kerimoglu mampu membuat bola yang ditendangnya melaju hingga kecepatan 135 km/jam.
10.Obafemi Martins
Tendangan terkeras yang dihasilkan oleh Martins dicatat saat ia membela Newcastle United. Tepatnya saat melawan Tottenham Hotspur di tanggal 14 Januari 2007. Tidak ada yang mengetahui secara pasti berapa kecepatan bola yang ditendang oleh Martins pada pertandingan itu. Namun diyakini beberapa pihak, kecepatan tendangannya berada di atas 120 km/jam.